Manfaat Membuat Pupuk dari Enceng Gondok

Written by on ,
manfaat-enceng-gondok

Sudah tahukah anda ada pupuk dari enceng gondok? Bagi yang hidup di daerah sekitar perairan seperti sungai, rawa, waduk dan sebagainya tentunya tidak asing dengan tanaman ini. Eceng gondok atau yang juga biasa disebut dengan enceng gondok adalah salah satu jenis tumbuhan / tanaman air yang hidupnya mengapung di air dan tumbuh secara liar. Di daerah saya orang-orang menyebutnya 'BENGOK'. 

Enceng gondok penyebarannya sangat cepat dan dianggap sebagai tanaman pengganggu (gulma) yang keberadaannya selalu diberantas karena keberadaannya bisa mempercepat pendangkalan perairan. Eceng gondok sebenarnya dapat dimanfaatkan sebagai pakan ternak, bahan kerajinan, pupuk, bahan biogas dan lain lain.
 

Membuat Pupuk dari Enceng Gondok

Manfaat eceng gondok yang tidak banyak diketahui orang adalah ternyata eceng gondok dapat dibuat pupuk kompos / organik yang baik untuk tanaman. Keberadaannya yang melimpah terkadang dibuang begitu saja, padahal eceng gondok mempunyai zat yang bisa menghasilkan senyawa yang mampu mempercepat pertumbuhan akar tanaman sehingga menyuburkan tanaman dan membuat tanaman lekas besar.

Pemanfaatan tanaman eceng gondok untuk dijadikan pupuk organik sangat mudah dibuat dan bahannya juga bisa didapat dimana saja. Caranya adalah
  1. Siapkan bahan dasar eceng gondok dan EM4. 
  2. Eceng gondok seberat 1000 kg dicincang dan digiling halus. Semakin halus cincangan semakin halus pupuk yang dihasilkan. 
  3. Membuat 2 Buah Pagar bambu yang berukuran 1 Meter dan Tinggi 1½ Meter yang dirangkai berbentuk kandang dengan ukuran 1x2x1½ Meter. Ini digunakan sebagai tempat pembuatan pupuk organik / kompos 
  4. Masukkan eceng gondok yang telah dihaluskan dan dipadatkan dengan cara menginjak-injak tumpukan hingga kepadatannya setinggi ± 20Cm. 
  5. Taburkan MikroDek (Em4) secara merata di atas padatan tumpukan eceng gondok 
  6. Masukkan kembali eceng gondok halus dan Lakukan pemadatan lagi seperti cara diatas hingga tumpukan bertambah tinggi ± 20 Cm. 
  7. Taburkan MikroDek (em4) lagi secara merata seperti cara sebelumnya. 
  8. Lakukan secara berulang ulang cara di atas hingga timbunan eceng gondok mencapai tinggi sekitar 60 cm - 1½ Meter. 
  9. Tutup timbunan eceng gondok tersebut dengan plastik 
  10. Pada hari ke 2, suhu bahan pupuk akan terus meningkat hingga 70/ 80°C. Proses pembuatannya akan selesai setelah 14 hari dan suhu telah turun menjadi ± 30°C. 
Dan pupuk siap digunakan, siap untuk diaplikasikan pada tanaman. Penutupan dengan plastik bertujuan untuk menciptakan suhu yang tinggi sehingga mempercepat proses pelapukan. ( Mun's Fadh ) Cara Membuat Pupuk Organik
.