Kata Motivasi Bisnis dari Kecambah

Written by on ,
kata motivasi

Kisah motivasi yang kutulis kali ini megenai bisnis, kata motivasi berasal dari kecambah. Ketika kelas xi IPA 2 aku melakukan suatu percobaan tentang pengaruh intensitas cahaya matahari terhadap pertambahan tinggi tanaman kecambah. Dari percobaan tersebut diperoleh hasil bahwa kecambah yang berada di tempat yang gelap mengalami petambahan tinggi yang lebih cepat daripada kecambah yang tumbuh di tempat yang terang. Hal ini terjadi karena kecambah yang berada di tempat yang gelap memiliki hormone auksin yang banyak sehingga dapat memacu pertambahan tinggi kecambah secara maksimal. Sedangkan kecambah yang berada di tempat yang terang akan mengalami pertumbuhan yang lambat karena hormone auksin pada ujung kecambah dihambat oleh adanya cahaya matahari. Sehingga tanaman kecambah tidak dapat mengalami pertambahan panjang secara maksimal. 

Namun, tanaman kecambah yang berada di tempat gelap tidak dapat melakukan proses fotosintesis karena tidak terkena cahaya matahari. Sehingga kecambah akan menjadi layu,batangnya rapuh dan akhirnya kecambah perlahan-lahan mati. Sedangkan kecambah yang berada di tempat yang terang dapat melakukan proses fotosintesis secara maksimal karena terkena cahaya matahari. Sehingga kecambah akan memiliki batang yang lebih kuat dan segar. Kecambah yang berada di tempat terang dapat tumbuh secara maksimal. 
motivasi bisnis
Begitu pula dalam kehidupan berbisnis kita. Kita ibaratkan kecambah yang tumbuh di tempat gelap sebagai cara bisnis yang curang. Sedangkan kecambah yang tumbuh di tempat yang terang sebagai cara bisnis yang jujur. Apabila kita berbisnis dengan cara yang curang misalnya dengan cara penipuan atau menjual barang barang yang palsu tapi bilangnya asli maka bisnis kita akan berkembang sangat pesat dan kita memperoleh keuntungan yang sebanyak-banyaknya. Namun, sayangnya bisnis dengan cara gelap tidak akan bertahan lama karena kecurangan kita dalam bisnis kita telah merugikan banyak orang. Bisa jadi orang-orang yang merasa dirugikan oleh bisnis kita akan melaporkan kita ke polisi. Dan akhirnya kita pun dimasukkan kedalam penjara. Selain itu kita juga akan di tuntut untuk mengganti semua kerugian yang di alami oleh orang orang yang merasa menjadi korban dari bisnis yang kita jalankan. Akhirnya bisnis kita pun mengalami kerugian yang sangat besar. ( Roni Kedua ) Cara mendidik anak yang baik
.