Cara agar blog cepat terkenal bagaimana? Blog terkenal adalah dambaan setiap blogger baik blogger pemula maupun blogger professional. Karena dengan blog yang terkenal para pengiklan akan mempercayai kita dan menggunakan blog kita sebagai jasa pengiklanan barang-barang produksi mereka.
Selain itu dengan blog yang terkenal pula kita bisa dengan mudah mengiklankan sendiri produk kita melalui blog kita. Tentu saja ini adalah ladang uang bagi kita. Namun, sayangnya untuk membuat blog yang terkenal itu tak semudah yang kita bayangkan. Perlu kesabaran dan ketelatenan karena membutuhkan waktu yang lama. Namun, kini kita tak perlu lagi menunggu waktu yang lama agar blog kita terkenal karena hari ini saya akan mengupas tuntas tentang trik agar blog terkenal.
Cara Agar Blog Cepat Terkenal
Membuat fanpage difacebook.
Facebook merupakan salah satu social media yang sangat terkenal saat ini. Bahkan di Indonesia saja pengguna facebook mencapai lebih dari 600.0000 pengguna. Tentu saja hal ini menjadi peluang emas untuk mempromosikan blog kita agar blog kita cepat terkenal. Caranya cukup mudah. Kita bisa mencantumlan link blog kita pada fanpage facebook yang telah kita buat. Lalu kita mengupdate status yang berisi artikel blog kita di fanpage facebook kita. Cara ini membuat blog kita sangat mudah ditemukan oleh google sehingga blog kita pun cepat terkenal.
Mensubmit artikel blog ke webmaster.
Webmaster merupakan alat yang telah disediakan oleh google untuk mendeteksi keberadaan blog kita. Kita dapat mensubmit setiap artikel yang ada di blog kita ke dalam alat webmaster supaya seluruh postingan di blog kita cepat terindeks oleh google.
Mendaftarkan blog ke 50 search engine.
Seperti yang kita tahu bahwa search engine itu tidak hanya google chrome saja. Namun juga terdapat search engine lain seperti mozila firefox, yahoo, bing, internet explorer dan lain-lain. Nah, agar blog kita bisa cepat ditemukan oleh berbagai search engine maka kita bisa mendaftarkan blog kita ke seluruh search engine. Caranya sangat mudah. Cukup klik http://www.freewebsubmission.com lalu masukkan alamat blog kita, nama blog kita, email kita, centang tulisan yes dan klik submite your site.
Blog walking.
Blogwalking merupakan suatu aktivitas mengunjungi blog milik orang lain. Lalu kita meninggalkan sebuah komentar dan alamat blog kita. Misalnya : “wah,artikelnya bagus banget sob. Oh ya jangan lupa mampir ke blog saya ya www.yosionline.com ” Nah,dengan melakukan blog walking ini secara tidak langsung kita telah melakukan promosi kepada pemilik blog maupun seluruh orang yang mengunjungi blog tersebut. Sehingga mereka tertarik untuk mengunjungi blog kita dan secara otomatis traffic blog kita akan naik dan semakin terkenal.
Membuat artikel yang unik dan orisinil.
Sering kali kita menemui banyak artikel yang sama dalam sebuah blog yang kita baca. Tidak menutup kemungkinan artikel tersebut adalah hasil copy paste dari blog lain. Memang terasa sangat mudah saat kita copy paste artikel di blog lain. Namun, kebiasaan copy paste dapat mematikan kreativitas kita. Dan blog kita terancam di banned oleh google. Karena google tidak menyukai blog hasil copy paste. Oleh karena itulah mari kita membuat artikel yang unik dan orisinil. Karena keunikan dan keorisinilan artikel itulah yang membuat pengunjung merasa puas membaca artikel di blog kita. Sehingga mereka akan sering berkunjung ke blog kita.
Membuat artikel yang bermanfaat.
Setiap orang yang melakukan browsing di google pasti mencari sesuatu yang berguna untuk memenuhi kebutuhan mereka entah itu hanya sekedar mencari hiburan maupun mencari ilmu dan informasi. Oleh karena itu buatlah artikel yang bermanfaat bagi para pembaca. Karena ketika artikel di blog kita terasa bermanfaat maka para pengunjung akan sering mengunjungi blog kita.
Aktif posting artikel di blog
Setiap pengunjung blog selalu menyukai sesuatu yang baru. Oleh karena itu rajinlah untuk ngeblog minimal posting satu artikel perhari. Sehingga setiap hari para pengunjung blog akan rajin mengunjungi blog anda. Itulah cara supaya blog kita cepat terkenal. ( Roni Kedua ) Cara Membuat Wifi Sendiri Tanpa Software