Cara Membuat Gmail Baru 2015

Written by on ,
cara membuat gmail baru 2015
tampilan inbox gmail
Cara membuat gmail baru 2015 ini berhubungan dengan postingan sebelumnya yang membahas tentang Cara Membuat Toko Online dengan Blogger . Sebab syarat utama membuat toko online blogspot blogger adalah harus mempunyai gmail. 


Cara Membuat Gmail Baru 2015

Cara membuat gmail baru 2015 langkah-langkah sebagai berikut:
Ketik di browser kamu https://mail.google.com atau langsung saja klik link https://mail.google.com/ sehingga akan muncul tampilan dibawah ini. Klik tulisan "Buat akun" yang tulisannya saya tunjukkan dengan anak panah hijau.
cara membuat gmail baru
Maka akan muncul layar baru.
cara membuat gmail baru 2015
Kolom nama: Ketikkan nama asli kamu di kolom nama. 
Lalu pada kolom Pilih nama pengguna anda silakan diisi dengan alamat email gmail suka-suka kamu, misal saya menggunakan alamat email memilihbaik@gmail.com. Jika ternyata disitu muncul tulisan "Nama pengguna tersebut sudah digunakan orang lain. Coba yang lain?" Maka gantilah nama gmail pilihanmu itu sampai hilang tulisan merah.
Kolom"Buat Sandi" : isi dengan sandi pilihanmu atau karnganmu sendiri, bebas. Tapi wajib mengetikkan pasword berupa paling sedikitnya 8 huruf, lebih baik password dicampur dengan huruf dan angka agar didapat password yang kuat alias tidak mudah dihack. Misalnya saya menggunakan password: Antimaling205
Kolom Tanggal Lahir: isi dengan tanggal lahir asli kamu.
Gender: Pilih laki-laki atau perempuan sesuai jati dirimu.
Kolom: Alamat email anda saat ini: bisa dikosongkan, atau bisa diisi dengan email kamu lainnya misal wowo@yahoo.com
Keti teks: diisi dengan chapcha yang terlihat
Centang kotal kecil yang letaknya saya perlihatkan menggunakan tanda panah dibawah ini.
Lalu klik tombol "Langkah berikutnya"
cara membuat gmail baru
Jika setelah klik Langkah berikutnya lalu muncul layar seperti dibawah ini itu tandanya kamu sudah berhasil mmbuat gmail baru. tetapi jika tidak maka kamu belum berhasil membuatnya dan pasti akan ada tulisan merah sebagai petunjuk untuk membetulkan kesalahanmu dalam mengisi kolom-kolom yang tersedia. 

Jika kamu rasa sudah benar semua dalam memprraktekkan cara membuat gmail baru 2015 ini tetapi masih gagal juga maka kemungkinan anda menggunakan modem dengan kartu 3 ( tri ). Jika iya maka sebaiknya ganti dulu kartu anda menggunakan kartu hp kamu sendiri, insya Alloh masalahmu kan terselesaikan. 

Tetapi jika kamu membuat gmail dari warnet biasanya tidak mengalami kendala ini karena warnet tidak menggunakan 3. 3 memang sering dianggap spam oleh google. Saya sendiri sering tidak bisa akses ke google terjemah, tidak bisa membuat blogspot baru dan semua layanan google dikarenakan pakai kartu 3. Saat ini saya sudah berganti kartu internet menggunakan telkomsel dan lancar selalu.
cara membuat gmail baru 2015
Ayo dipraktekkan cara membuat gmail baru 2015. Ilmu ini tidak saya ijinkan untuk tujuan yang jelek-jelek dan bertentangan dengan agama Islam termasuk tidak boleh untuk aktivitas upload gambar makhluk hidup utuh. 

Artikel Terkait:

.